} Cara Memasarkan Produk Impor Luar Negeri di Indonesia - Bambang Irwanto Ripto

Cara Memasarkan Produk Impor Luar Negeri di Indonesia

Ada salah satu daya tarik melakukan impor barang dari luar negeri, salah satunya adalah bisa dijadikan sebagai bisnis online yang menguntungkan. Tapi bagaimana sih cara pemasaran produk impor di Indonesia? Apakah semua orang bisa berhasil? Tentu saja tidak ada yang berhasil jika kita tidak berusaha. Ada beberapa informasi yang ingin kami share mengenai beberapa alur berjualan produk impor dari luar negeri di Indonesia. 

cara menjual produk impor di indonesia


Saat ini sudah banyak sekali cara yang bisa digunakan, misalnya saja menggunakan sistem dropship, kemudian ada juga sistem reseller. Kita akan membahas secara lebih lengkap mengenai beberapa jalan ini tentu beserta dengan kelebihan dan juga kekurangan masing - masing.

Hal Yang Perlu Diperhatikan

Sebelum teman-teman melanjutkan bagaimana cara memasarkan produk untuk bisa mengimpor barang dari luar negeri, teman-teman bisa baca panduan dari artikel Panduan Impor Barang dari China untuk Pemula dimana terdapat banyak sekali informasi yang juga bermanfaat. Selain itu teman-teman juga bisa mempelajari peraturan impor barang dari pemerintah Indonesia. 

Bagaimana Cara Menjual Produk Impor di Indonesia

Ada beberapa cara yang bisa kita lakukan untuk melakukan penjualan produk impor yang kita beli. Berikut ini adalah beberapa contoh jalan yang bisa digunakan. 

Marketplace 

Salah satu cara paling mudah untuk menjual produk impor di Indonesia adalah menggunakan marketplace yang populer di Indonesia. Teman-teman bisa membuat berbagai jenis akun jualan di Tokopedia, Bukalapak, Shopee, dan lain sebagainya. Ada baiknya juga untuk melakukan survey dan riset kecil - kecilan kira - kira produk yang Teman-teman miliki cocok tidak untuk dijual di salah satu marketplace tersebut. 

marketpalce untuk memasarkan produk impor


Marketplace merupakan salah satu tempat yang tepat untuk memasarkan produk karena biasanya para pengunjungnya dipastikan memiliki intensi membeli suatu barang yang mereka butuhkan. Ditambah lagi penggunaan marketplace gratis tanpa harus memiliki pengalaman kemampuan teknikal yang membingungkan kita semua. 

Manfaatkan juga fitur - fitur ads yang ada di dalam marketplace seperti tokopedia, bukalapak, dan juga shopee jika memungkinkan. Namun jika teman-teman ingin mengurangi pengeluaran tanpa ads pun seharusnya marketplace menjadi salah satu tempat terbaik yang bisa digunakan. 

Ecommerce Atau Website

Selanjutnya ada salah satu cara pemasaran produk barang impor di Indonesia menggunakan ecommerce atau website. Nah, dari sisi teknikal memang sedikit lebih sulit dibandingkan menggunakan marketplace. Namun saat ini sudah banyak content management system yang sudah bisa membantu teman-teman untuk membuat website penjualan dengan cepat. 

website membantu memasarkan produk impor


Walaupun sedikit sulit dalam proses pembuatannya, namun ecommerce atau website ini akan bisa memberikan keuntungan yang lebih besar. Dengan strategi yang baik, para pelanggan atau calon customer teman-teman bisa lebih setia dibandingkan ketika membeli di marketplace. 

Selain di ecommerce kita juga bisa memiliki saluran penghasilan bukan hanya dari penjualan produk saja, misalnya seperti dari ads, ataupun dari affiliate serta kerjasama. Ada beberapa strategi pengembangan website seperti SEO (Search Engine Optimization), SEM (Search Engine Marketing), dan juga Content Marketing. Tidak ada yang lebih baik dari semua channel strategi ini, namun penggunaan semuanya akan menghasilkan hasil yang lebih maksimal. 



Jika teman-teman tertarik dengan strategi pemasaran untuk website ini mungkin bisa cek digital marketing agency karena biasanya mereka memiliki strategi yang benar - benar sudah teruji dengan pengalaman. 

Sebenarnya cukup ini dulu informasi seputar bagaimana cara menjual produk impor di Indonesia. Sebenarnya penjualan produk impor sendiri sama dengan penjualan produk - produk lainnya. Jadi silakan mencoba dan semoga berhasil. 


Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Cara Memasarkan Produk Impor Luar Negeri di Indonesia"

Post a Comment

Terima kasih sudah berkunjung. Bila berkenan, silakan meninggal jejak manisnya di komentar. Dilarang copas seluruh isi tulisan di blog ini tanpa seizin saya. Bila ingin dishare atau diposting kembali, harap mencantumkan sumbernya. Diharap tidak memasukan link hidup di komentar, ya. Maaf sekali akan saya hapus. Terima kasih dan salam semangat menulis.