} Serunya Ngeceng di Lintas Melawai - Bambang Irwanto Ripto

Serunya Ngeceng di Lintas Melawai

Dulu itu, saya tahu Lintas Melawai dari baca majalah remaja dan lagu Hari Moekti. Lintas Melawai di daerah Blok M yang tempat Ngeceng anak remaja tahun 90-an. Saya jadi pengin juga Ngeceng di sana hahaha. 

Lintas Melawai 2023
Ikut Ngeceng di Lintas Melawai

Sampai akhirnya, tahun 1998 saya merantau ke Jakarta. Dan daerah incaran saya itu adalah Blok M. Apalagi yang sering saya baca di majalah remaja, di Blok M memang pusat perbelanjaan terkenal. Banyak acara-acara remaja di adakan di sana. Seingat saya, salah satunya jumpa finalis GADIS Sampul 1991 di Blok M Plaza. 

Nah, pemilihan Gadis Sampul dan Cover Girl/Cover Boy juga yang termasuk hits di tahun 1990. Setiap remaja kayaknya ingin lolos jadi finalis, termasuk saya wkwkwkw. Sayang waktu itu, buat foto studio saja, masih terbilang mahal bagi saya. Walau tampang saya kata ibu saya, 11-12 dengan Anjasmara hahaha. Malah cakepan saya sedikit, si Anjas lebih cakepan banyak hahaha.

Makanya pas main ke Blok M, saya itu langsung cari tuh jalan Lintas Melawai. Oh ternyata di sini. Yayaya.. Tapi kayaknya mendekati era 2000 sudah tidak ada anak muda yang Ngeceng di sana. 


Acara Lintas Melawai 2023

Setelah pandemi reda, acara-acara seru kembali digelar. Termasuk banyak acara nostalgia mengenang tahun 90-an. Nah, salah satunya Lintas Melawai yang diadakan 3 hari, dari jumat 28 Juli 2023 sampai minggu 30 Juli 2023.

Dari promo di media sosial, kayaknya acaranya seru nih. Apalagi ada juga live musik dari penyanyi beken di era 90-an. Seperti Ruth Sahanaya, Vina Panduwinata dan Libels yang sekarang posisi Almarhum Yani diganti oleh Stanley Sagala yang dulu vokalis Modulus band

Dalam hati saya, saya harus datang nih. Dan saya rencana hari minggu mau ke sana. Karena jumat saya ada kerjaan, hari sabtu ada pesanan orek hahaha.  Sok sibuk benar saya ini, ya hehehe.


Meluncur ke Blok M

Minggu pagi saya sudah bersiap. Pukul setengah 8 pagi saya berangkat. Rencananya saya naik busway saja. Dari Depok, ke PGC, lalu ke Monas langsung ke Blok M. Sampai dekat acara. 

Tapi di PGC saya berubah rencana rute. Dari PGC saya malah baik PGC- Tanjung Priok, tapi transit di BKN. Dari BKN saya naik tujuan Grogol dan turun di Semanggi, kemudian nyebrang ke halte Bendungan Hilir. Wah.. ini adalah jembatan penghubung paling jauh saya rasa hehehe. Tapi seru. Saya bisa lihat Car Friday, 

Sambil menunggu busway jurusan Kota-Blok M, saya liihat dulu rang orang yang lari dan naik sepeda. Saya cari-cari artis, tapi kok tidak kelihatan, ya? Hahaha. Dan ternyata, busway jurusan kota-Blok M penuh. Mengalahkan di hari biasa. Tapi padatnya sampai senayan saja. Setelah itu aman, dan Alhamdulillah perjalanan lancar.

Lokasi Lintas Melawai 2023

Begitu sampai tujuan akhirnya busway Blok M, saya langsung menuju lokasi acara. Wah, sudah banyak yang datang. Kebetulan final lomba fashion show anak juga sudah dimulai. Saya pun melihat sebentar anak-anak yang luwes melenggak-lenggok di atas panggung. 

Booth-Booth di Acara Lintas Melawai

Setelah itu, saya berkeliling melihat stand-stand yang ada. Banyak penjual makanan dan minuman. Jadi tidak perlu khawatir kelaparan, termasuk kalau belum sarapan dari rumah. 


Selfie-Selfie di Lintas Melawai

Walau matahari semakin terik, tapi semangat yang datang tetap membara. Wajar saja, karena ini seperti nostalgia. Banyak juga yang datang bersama genk-nya. Bahkan ada yang datang berdandan ala remaja 90-an yang didomnasi pakaian warna terang stabilo bareng satu gank.

Seru Datang Bareng Genk

Saya pun tidak ketinggalan foto-foto. Incaran pertama saya adalah tulisan besar Lintas Melawai. wajib foto di sini. Warna-warni kechi sekali. Untungnya, ada bapak-bapak yang bisa diminta tolongin buat foto hehehe.

Setelah dapat kesempatan foto, saya pindah ke pojok lain. Di sini suasananya lebih ke erah tahun 90-an. Pokoknya nostalgia habis. Dari masa antre di telepon umum, lalu ngetik tugas masih pakai mesin tik dan lainnya. Di area ini, saya minta tolong pada Mbak Petugas untuk fotoin.



Sayangnya menjelang pukul 12 siang saya harus meninggalkan Lintas Melawai, kerena saya akan ke Karya Kreatif Indonesia 2023 di Jakarta Convention Center. Saya pun bergegas naik busway menuju senayan. 

Secara keseluruhan seru acara Lintas Melawai ini. Semoga tahun depan diadakan lagi. Dan semoga tahun depannya, saya bisa nonton live musiknya juga. Aamin...

Bambang Irwanto

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Serunya Ngeceng di Lintas Melawai"

Post a Comment

Terima kasih sudah berkunjung. Bila berkenan, silakan meninggal jejak manisnya di komentar. Dilarang copas seluruh isi tulisan di blog ini tanpa seizin saya. Bila ingin dishare atau diposting kembali, harap mencantumkan sumbernya. Diharap tidak memasukan link hidup di komentar, ya. Maaf sekali akan saya hapus. Terima kasih dan salam semangat menulis.